
Train the Trainer di Google Indonesia
Setelah vakum beberapa lama tidak menulis blog, karena alasan belum bisa #move-on dari blog yang lama yang deactivate, akhirnya diputuskan pindah ke sini.
Sedikit flashback ke awal tahun 2018 yang anggap saja menjadi titik balik, secercah harapan dan semangat. Tidak ada salahnya menuliskan pengalaman mengikuti beberapa kegiatan di luar perkampusan. Diawali dengan mencoba ikut course berbayar dari Dicoding Indonesia. Pilihan jatuh pada kelas Menjadi Android Developer Expert (MADE). Deadline course 100 hari berhasil terlewati dan beroleh sertifikat. Berbekal sertifikat MADE beberapa bulan kemudian mencoba peruntungan dengan mendaftar sebagai Fasilitator Google Developers Kejar (GDK), Kotlin on Android. Beberapa minggu setelah mendaftar, saya mendapat pesan whatsapp dari mas Kevin Dicoding, bahwa kalau mau menjadi fasilitator untuk Kotlin on Android harus sudah lulus kelas Kotlin Android Developer Expert (KADE). Dan karena saya belum lulus KADE, maka saya dikasih challenge untuk bisa menyelesaikan kelas yang deadline-nya 50 hari dalam 2 minggu saja. Kalau mau terima challenge, akan diberikanlah itu token beasiswa KADE. Dengan cukup tidak yakin, karena saya sibuk (sok sibuk)…ya saya terima aja tawarannya (kan pantang menolak rejeki). Lumayan dapat ilmu gratis. Ya walaupun masih ngerasa kurang maksimal kualitas submission/tugas yang dikirim dan cuma memenuhi checklist persyaratan yang ditugaskan, akhirnya bisa selesai juga dan dapat sertifikat.
Singkat cerita, udah lupa sih tanggalnya, dapat kabar kalau diterima sebagai Fasilitator Batch 1 Google Developers Kejar (GDK), Kotlin on Android dan diundang untuk acara TtT (Train the Trainers) di kantor Google Indonesia yang katanya super duper keren dan sangat cozy. Untuk fasilitator Kotlin on Android pada Batch 1 sendiri terpilih 50 orang dan saya satu-satunya yang perempuan. Alhamdulillah, pada tanggal 25 Agustus 2018 bisa berkunjung ke kantor Google Indonesia, di Jakarta, tepatnya di Pacific Century Place, lantai 45. Disana kita ditemui oleh mbak Natalia dari Google, selaku Developer Training Coordinator. Acara TtT diisi penjelasan tentang kegiatan Google Developers Kejar dari Dicoding Indonesia, selaku training partner dari Google untuk kelompok belajar Kotlin on Android.
You May Also Like
